Bali,locusdelictinew.com-Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tabanan menggelar kegiatan Upacara Bendera peringatan Hari Ulang Tahun Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) yang ke-53 tahun 2024, Jum’at (29/11). Upacara ini merupakan wujud nyata Korpri dalam perannya sebagai Perekat dan Pemersatu Bangsa.
Kegiatan upacara ini diikuti oleh seluruh jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) Lapas Tabanan serta Warga Binaan. Bertindak selaku Inspektur Upacara yaitu Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Made Sukanada. Dalam amanatnya, Ia membacakan sambutan dari Presiden RI, Prabowo Subianto dimana tema Ulang Tahun Korpri kali ini adalah “Korpri Untuk Indonesia”.
“Saat ini kita memasuki babak baru pemerintahan setelah melalui proses demokrasi. Mari kita dukung program-program pemerintah yang selalu berorientasi pada kesejahteraan rakya Indonesia. Korpri merupakan bagian integral dari pemerintahan dan harus terus diperkuat. Sebagai komponen strategis bangsa, Korpri berperan sebagai perekat dan pemersatu bangsa”, sepenggal isi sambutan Presiden.
Pada kegiatan upacara ini sendiri dimulai dengan Pengibaran Bendera Sang Merah Putih diiringi lagu Indonesia Raya kemudian Pembacaan Pancasila oleh Inspektur Upacara diikuti oleh seluruh peserta upacara, Pembacaan Undang-undang Dasar Negara Tahun 1945, Pembacaan Panca Prasetya Korpri serta Pembacaan Doa.
Made Sukanada berharap kegiatan ini bukan dijadikan sebagai ajang seremonial semata namun dipahami dengan baik oleh setiap petugas Lapas Tabanan. “Seperti yang disampaikan bapak Presiden, kita sebagai ASN wajib selalu menjaga netralitas dan setia kepada Negara baik siapapun yang menjadi pemimpin. Tanamkan hal tersebut ke dalam jiwa rekan-rekan sekalian,” ucapnya.
( Yanto)