Mojokerto, locusdelictinews| Kalapas Mojokerto, Rudi Kristiawan, melaksanakan audiensi dengan Bupati Mojokerto dalam rangka memperkuat sinergi antara Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Mojokerto dan Pemerintah Kabupaten Mojokerto. Pertemuan ini berlangsung di Kantor Bupati Mojokerto.
Dalam audiensi tersebut, Kalapas Mojokerto membahas berbagai aspek kerja sama, termasuk peningkatan pembinaan bagi warga binaan, dukungan terhadap program kemandirian, serta peran pemerintah daerah dalam mendukung reintegrasi sosial bagi warga binaan yang telah bebas.
“Kami ingin menjalin sinergi yang lebih erat dengan Pemerintah Kabupaten Mojokerto, terutama dalam hal pembinaan dan pemberdayaan warga binaan. Diharapkan dengan kerja sama yang baik, mereka dapat memiliki keterampilan yang berguna ketika kembali ke masyarakat,” ujar Kalapas Rudi Kristiawan.
Bupati Mojokerto menyambut baik audiensi ini dan menyatakan dukungannya terhadap berbagai program yang dijalankan oleh Lapas Mojokerto.
“Kami mendukung upaya Lapas Mojokerto dalam memberikan pembinaan terbaik bagi warga binaan. Sinergi ini penting agar mereka bisa mendapatkan kesempatan kedua dan kembali menjadi bagian dari masyarakat dengan lebih baik,” ujar Bupati Mojokerto.
Dengan adanya audiensi ini, diharapkan kolaborasi antara Lapas Mojokerto dan Pemerintah Kabupaten Mojokerto semakin kuat, sehingga dapat menciptakan lingkungan pembinaan yang lebih baik serta memberikan manfaat bagi warga binaan dan masyarakat luas.
red.