Mojokerto,locusdelictinews|Suasana penuh semangat dan keceriaan terpancar dari warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Mojokerto Kanwil Ditjenpas Jawa Timur saat mengikuti kegiatan pembinaan senam pagi yang digelar di area lapangan blok hunian Lapas. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan jasmani guna menjaga kesehatan dan kebugaran para warga binaan.Di bawah arahan instruktur, warga binaan tampak antusias mengikuti setiap gerakan senam dengan penuh semangat.
Kepala Lapas Mojokerto, Rudi Kristiawan, menekankan pentingnya olahraga sebagai bagian dari pola hidup sehat di dalam lapas. “Senam pagi ini tidak hanya bermanfaat untuk menjaga kebugaran fisik, tetapi juga sebagai sarana hiburan dan kebersamaan bagi warga binaan agar tetap sehat dan bersemangat menjalani masa pembinaan,” ujarnya.
Selain meningkatkan kesehatan, senam pagi ini juga menjadi ajang untuk mempererat kebersamaan di antara warga binaan dan petugas lapas.
Salah satu warga binaan, mengaku senang dengan kegiatan ini karena memberikan suasana yang lebih segar dan menyenangkan.
Dengan adanya program pembinaan seperti senam pagi, Lapas Mojokerto berkomitmen untuk menciptakan lingkungan yang lebih sehat, aktif, dan kondusif bagi seluruh warga binaan. Diharapkan kegiatan ini dapat memberikan manfaat positif dalam proses pembinaan dan reintegrasi sosial mereka di masa mendatang.
(Red)