Mojokerto, locusdelictinews|Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Mojokerto, Kanwil Ditjenpas Jatim terus berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban dengan memperketat pengawasan terhadap barang bawaan pengunjung (13/2). Demi mencegah masuknya barang-barang terlarang, tim pemeriksa kunjungan mengintensifkan pemeriksaan secara detail terhadap setiap barang yang dibawa oleh keluarga warga binaan.
Petugas melakukan pemeriksaan secara menyeluruh setiap barang yang berpotensi menimbulkan risiko keamanan, seperti makanan, pakaian, dan paket kiriman, diperiksa secara ketat guna memastikan tidak ada benda terlarang seperti narkoba, senjata tajam, atau alat komunikasi ilegal yang masuk ke dalam lingkungan lapas.
Kepala Lapas Mojokerto, Rudi Kristiawan, menegaskan bahwa upaya ini dilakukan sebagai bentuk pencegahan dan deteksi dini terhadap potensi penyelundupan.
“Kami tidak akan memberi celah bagi masuknya barang-barang terlarang. Pemeriksaan barang bawaan akan terus kami tingkatkan dengan penuh ketelitian demi menjaga keamanan dan ketertiban di dalam lapas,” tegasnya.
Dengan langkah tegas ini, Lapas Mojokerto berkomitmen untuk terus menjaga integritas dalam sistem pemasyarakatan serta memastikan lingkungan lapas tetap dalam kondisi tertib, aman, dan bebas dari barang-barang terlarang.
(red)